Lewati navigasi

• Identitas Film

Sutradara: Michael Bay
Penulis: Ehren Kruger
Genre: Action | Adventure | Sci-Fi
Tanggal Rilis: 28 June 2011 (USA)
Pemain:
Shia Labeouf
Josh Duhamel
John Turturro
Tyrese Gibson
Rosie Huntington-Whiteley
Patrick Dempsey
Kevin Dunn
Julie White
John Malkovich
Frances Mcdormand
Subtitle: Indonesia

• Sinopsis

Film mengenai cerita robot yang berbentuk mobil dan motor ini memang sangat seru, dan di sekuelnya yang ketiga ini hadir dengan alur cerita yang lebih bervariasi. sebelum anda menontonnya ada baiknya tahu terlebih dahulu dengan cerita yang bakal hadir di film tersebut.

Awal dari film ini bermula dari satu tim dari NASA yang dikirim kebulan dalam rangka mencapai jatuhnya pesawat ruang angkasa yang mendarat di sana. Optimus Prime pimpinan dari Auto Bots melihat ada yang mencurigakan dan aneh dari bulan, tapi Optimus tidak akan meninggalkan umat manusia untuk menghadapi apa pun yang datang sendirian walaupun harus berhadapan dengan decepticon.
Berbagai Invasi (serangan kecil) yang terjadi di Transformers Dark of the Moon merupakan gabungan dari sequel film sebelumnya yaitu Transformers Revenge of the Fallen. Selain itu,di film tersebut tidak akan lengkap karena berisi beberapa peperangan kecil dan tanpa kedatangan bos besar robot jahat,akan tetapi di sini akan hadir sosok mesin yamg lebih besar besar jahat (decepticon) dalam bentuk gurita yang dapat memakan gedung pencakar langit.
Rosie Huntington-Whiteley dipilih sebagai pengganti Megan Fox oleh Michael Bay, sementara Shia LaBeouf akan terus memainkan perannya sebagai Sam Witwicky. Adapun utobots hal tetap sama, sedangkan Decepticons sekarang lebih besar dan jahat.

• Kelebihan
Film ini mempunyai kelebihan pada segi visual efeknya. Terlebih animasi yang ditampilkan dengan sangat terkonseptual.

• Kekurangan
Menurut saya film ini terlalu bagus dan menarik, jadi tidak ada kekurangan yang cukup berarti.

• Sudut Pandang
Menurut saya film ini dari segi cerita sangat menarik. Dapat ditonton siapa saja karena film ini bersifat general. Bahasanya pun cukup mudah untuk dipahami.

Tinggalkan komentar